H Nadalsyah : Meskipun Ada Pemotongan Besar-Besaran, Kita Upayakan Membangun Infrastruktur Dengan Maksimal

By kabarbor - March 10, 2021 |
Post View : 124
Views

MUARA TEWEH – Bupati Barito Utara, H Nadalsyah mengatakan bahwa Pemerintah Daerah akan berupaya semaksimal mungkin untuk peningkatan pembangunan infrastruktur di daerah, walaupun ada pemotongan anggaran.

Nadalsyah tidak memungkiri bahwasanya seluruh kabupaten mengalami defisit anggaran.

Seperti Kabupaten Barito Utara yang pada tahun 2020 mengalami pemotongan anggaran sebesar 50 persen dan tahun 2021 anggaran yang ada hanya 50 persen dari anggaran tahun 2020.

“Itupun kemarin kita mengalami refocusing anggaran sebesar 30 persen lagi. Meskipun kita ada pemotongan, kita harus terus berupaya bagaimana caranya agar pembangunan infrastruktur tetap dapat dilaksanakan,” jelas Nadalsyah, Rabu 10 Maret 2021.

Nadalsyah meminta agar seluruh kepala desa untuk membantu pemerintah dalam pembangunan infrastruktur di wilayahnya masing- masing, sehingga akses masyarakat dapat berjalan dengan lancar dan perekonomian masyarakat meningkat.

” Sehingga keinginan pemerintah akan kesejehteraan masyarakat dapat terwujud sesuai dengan visi misi,” ungkapnya.

Dia juga mengharapkan agar perusahaan-perusahaan yang ada di Barito Utara juga dapat berpartisipasi dalam pembangunan infrastruktur ini.(Red)

91cdc3a3-6e36-4d88-b210-3b389aad2b2d

kabarbor

Artikel Terkait