Perencanaan Pembangunan Tahun 2023 Harus Gunakan SIPD

By kabarbor - February 9, 2022 |
Post View : 132
Views

MUARA TEWEH – Wakil Bupati Barito Utara, Sugianto Panala Putra mengatakan bahwa seluruh proses perencanaan pembangunan untuk tahun 2023 telah menggunakan Sistem Informasi Pemerintah Daerah (SIPD).

“Dalam pelaksanaan Musyawarah Perencaaan Pebangunan tahun 2022 ini kita harus melaksanakan ketentuan Permendagri nomor 70 tahun 2019 tentang SIPD,” jelas Sugianto Panala Putra, Selasa 8 Februari 2022.

Sehingga, lanjut dia, semua aspirasi atau usulan prioritas yang disampaikan pada acara hari ini harus diinput pada aplikasi yang nantinya akan melalui beberapa tahapan perencanaan pada aplikasi.

“Dan ini menjadi bahan masukan bagi seluruh perangkat daerah dalam menyusun rancangan rencana kerja tahun 2023 yang menjadi bahan dasar penyusunan RKPD tahun 2023 hingga penyusunan APBD Kabupaten Barito utara tahun anggaran 2023,” katanya.

Musrenbang RKPD tingkat kecamatan, dilaksanakan untuk penajaman, penyelarasan, klarifikasi dan kesepakatan usulan rencana kegiatan pembangunan desa/kelurahan, yang di integrasikan dengan prioritas pembangunan daerah di wilayah kecamatan.

“Adapun tujuan musrenbang kecamatan adalah untuk membahas dan menyepakati usulan rencana kegiatan pembangunan desa/kelurahan yang menjadi kegiatan prioritas pembangunan di wilayah kecamatan pada tahun 2023 yang akan datang,” kata Sugianto Panala Putra.

Wabup juga menjelaskan bahwa pada prinsipnya pemerintah daerah tetap akan berupaya untuk mengakomodirnya pada tahun anggaran berikutnya. Dengan kemampuan anggaran yang terbatas, terlebih dimasa Pandemi Covid-19, dimana terdapat pendapatan daerah mengalami penurunan dari sisi jumlah sebagai dampak terjadinya rasionalisasi anggaran berdasarkan petunjuk ketentuan dari pemerintah pusat.

“Tidak semua usulan kegiatan mampu dilaksanakan dengan segera, perlu dilakukan review kembali prioritas kegiatan yang telah disepakati, dengan menetapkan skala prioritas yang mengarah kepada penyelesaian akar permasalahan, berdampak luas dan nyata, mendesak untuk segera dilaksanakan, serta langsung dirasakan,” kata Sugianto Panala Putra. (Red)

91cdc3a3-6e36-4d88-b210-3b389aad2b2d

kabarbor

Artikel Terkait