Cegah Stunting dengan Konsumsi Ikan yang Cukup

By kabarbor - June 9, 2024 |
Post View : 439
Views
IMG-20240628-WA0167

Palangka Raya – Kepala Dinas Perikanan Kota Palangka Raya, Indriarti Ritadewi mengajak masyarakat setempat untuk banyak mengonsumsi ikan.
“Agar generasi penerus dapat diandalkan di masa yang akan datang maka dibutuhkan generasi yang cerdas dan sehat yang diperlukan. Salah satunya yaitu dengan gemar mengonsumsi ikan,” kata Indri, Minggu (09/06/2024).
Disebutkan Indri, pemberian nutrisi dan gizi yang baik pada anak haruslah dimulai sejak usia dini terutama saat dalam kandungan hingga usia balita. Salah satunya dengan pemberian asupan protein melalui ikan.
“Konsumsi ikan yang cukup dapat membantu mencegah stunting pada anak. Hal tersebut karena ikan mengandung protein, kaya asam lemak omega-3 yang dapat merangsang pertumbuhan dan perkembangan otak,” ucapnya.
Indri juga menyebutkan bahwa pihaknya terus melakukan berbagai upaya untuk mendorong masyarakat untuk gemar makan ikan, seperti melalui lomba masak serba ikan, festival kuliner serba ikan lokal dan sebagainya.
Namun demikian, tambahnya peran para ibu dalam pemenuhan gizi anak adalah yang terpenting, para ibu dituntut untuk lebih kreatif, inovatif dalam mengolah ikan, sehingga menu ikan menjadi favorit dalam keluarga.(ap)

91cdc3a3-6e36-4d88-b210-3b389aad2b2d

kabarbor

Artikel Terkait