Gebyar Pasar Murah Upaya Pengendalian Inflasi di Daerah

By kabarbor - October 12, 2022 |
Post View : 128
Views
8BDBFC00-E329-4F03-B802-9971F3CAE80D

KUALA PEMBUANG – Untuk antisipasi atau mencegah terjadinya aksi monopoli dalam pelaksanaan gebyar

pasar murah sembako dan pasar penyeimbang Liquefied Petroleum Gas (LPG) bersubsidi, yang dilaksanakan di Tenis Indoor Kuala Pembuang, Rabu (12/10/2022), DPRD Kabupaten Seruyan meminta kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) setempat melalui Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah (UKM), Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Kabupaten Seruyan agar bisa memperhatikan teknis penyaluran paket sembako tersebut.

Ketua DPRD Seruyan Zuli Eko Prasetyo yang menghadiri Kegiatan tersebut mengatakan, bahwa dirinya sempat menanyakan kepada petugas di lapangan terkait dengan masalah teknis penyaluran Paket Sembako dan LPG ini.

Dia mengungkapkan, berdasarkan keterangan petugas penyalurannya itu sudah by name and by address dengan menggunakan Kartu Keluarga (KK) atau per kepala keluarga.

“Yang pasti saya meminta agar hal-hal teknis dalam penyalurannya itu bisa diperhatikan untuk mencegah terjadinya aksi monopoli,” katanya.

Disamping mencegah aksi monopoli, sambung dia, teknis penyaluran juga dimaksudkan agar apa yang disalurkan bisa tepat sasaran. “Kita berharap melalui kegiatan ini masyarakat terbantu dan upaya pengendalian inflasi di daerah berjalan dengan optimal,” ucapnya.(Wan)

91cdc3a3-6e36-4d88-b210-3b389aad2b2d

kabarbor

Artikel Terkait