Dua Kecamatan Bisa Jadi Lumbung Padi Kabupaten Seruyan

By kabarbor - November 19, 2022 |
Post View : 90
Views
IMG-20221116-WA0008

KUALA PEMBUANG – Dua kecamatan di wilayah Kabupaten Seruyan yakni  Kecamatan Seruyan Hilir dan Kecamatan Seruyan Hilir Timur bisa menjadi lumbung padi di Kabupaten Seruyan. Dimana dua kecamatan tersebut dinilai memiliki potensi yang luar biasa khususnya di sektor pertanian 

“Dua kecamatan itu saat ini menjadi sentra produksi padi dalam mendukung program swasembada pangan di wilayah ini,” kata Anggota DPRD Seruyan Bejo Riyanto.

Bejo Riyanto mengatakan, dua kecamatan tersebut memiliki potensi lahan pertanian yang cukup luas di sektor pertanian.

Apalagi, tambahnya, beberapa wilayah di dua kecamatan tersebut baru saja melakukan panen raya padi, meski hasil panen masyarakat bervariasi. 

“Ini membuktikan Kecamatan Seruyan Hilir dan Kecamatan Seruyan Hilir Timur memiliki potensi untuk pengembangan ketahanan pangan khususnya beras di Kabupaten Seruyan. Kita harapkan dua kecamatan ini bisa menjadi lumbung padi bagi Kabupaten Seruyan,” ujar Bejo.(Wan)

91cdc3a3-6e36-4d88-b210-3b389aad2b2d

kabarbor

Artikel Terkait